Pemilukada Damai, Pengawasan Partisipatif dari Rakyat, oleh Rakyat, dan untuk Rakyat
Polres Banyuwangi - Polsek Glagah - Peran Serta Masyarakat Dalam Membantu Menciptakan Situasi Kamtibmas Sebagai Indikator Kesuksesan Pelaksanaan Pemilukada Tahun 2018 merupakan tema kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh Aiptu Joko Riyanto, S.H. Kanitbinmas Polsek Glagah Polres Banyuwangi. Acara tersebut bertempat di Masjid LDII Kecamatan Glagah digelar pada hari Senin malam (29/01). Masyarakat memiliki peran sangat besar dalam menyukseskan pelaksanaan Pemilukada Cagub dan Cawagub Jatim 2018 maupun Pemilu Calon Anggota Legislatif DPR RI, DPD, DPRD Provinsi/Kabupaten/Kota dan Pemilu Capres Cawapres 2019.
“Masyarakat berada paling depan bersama penyelenggara Pemilu dalam mengawal proses pelaksanaan Pilkada Jatim 2018 dan Pemilu Calon Anggota Legislatif/Pemilu Capres/Cawapres 2019 nanti,” jelas Aiptu Joko.
Lebih lanjut Kanitbinmas Polsek Glagah menjelaskan bahwa peran masyarakat dalam pelaksanaan Pemilukada 2018 nanti tentunya sangat dinanti. Masyarakat bisa menjadi ujung tombak pengawasan partisipatif dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat.
“Istilah tersebut mampu memberikan motivasi kepada masyarakat dalam memahami bahwa gelaran Pemilukada maupun Pemilu Legislatif dan Capres Cawapres sesungguhnya merupakan pesta rakyat," lanjut Aiptu Joko yang sebelumnya berdinas di Polsek Kawasan Pelabuhan Tanjungwangi Polres Banyuwangi tersebut.
Diakhir penyampaiannya Kanitbinmas tersebut menyampaikan bahwa Pemilukada tahun ini bukan hanya tanggung jawab KPU dan Bawaslu saja. Ini merupakan tanggung jawab bersama. Baik tidak hasilnya, akan berpulang kepada kita semua yang akan merasakan dampak secara langsung dari proses pemilihan calon gubernur dan calon wakil gubernur tersebut.
AKP Muhammad Ibnu Mas'ud, S.H. Kapolsek Glagah Polres Banyuwangi berharap dengan kegiatan sosialisasi ini bisa membuat masyarakat menjadi sadar akan pentingnya partisipasi mereka dalam menyukseskan pelaksanaan Pemilukada serta bersama" dengan aparat kepolisian menjaga stabilitas Kamtibmas yang aman kondusif pada saat menjelang, saat pelaksanaan, dan pasca pelaksanaan Pemilukada 2018. (Setyo B.3001 / Humas Res BWI)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..