Personil Satuan Intelkam Polres Jembrana Sambangi Kantor KPU Kab. Jembrana
Bhayangkara News, Jembrana – Polda Bali – Polres Jembrana - Memasuki tahun politik tahun 2018 dan 2019 Ps Kanit I Sat Intelkam Polres Jembrana Aiptu I Wyn Arinata bersama anggota intensifkan kegiatan dengan menngunjungi Kantor Penyelengara Pemilu dalam hal ini KPU Kab. Jembrana dan bertemu dengan Komisioner KPU Jembrana selaku Ketua Pokja Verifikasi Parpol An. I Nengah Suardana, SH, 25/1/2018 di Kantor KPU Kab. Jembrana Jln. Udayana, Negara, Kab. Jembrana.
Dalam kesempatan tersebut dijelaskan bahwa KPU Jembrana saat masih fokus melakukan pemantauan dan monitoring terhadap pelaksanaan Coklit data pemilih yang dilakukan oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih ( PPDP ), dimana kegiatan tersebut secara serentak telah dimulai dari tanggal 20 Januari s.d 18 Pebruari 2018, "PPDP langsung mendatangi rumah-rumah warga untuk mencoklit pada tiap-tiap KK" ungkap sdr Suardana.
Disamping itu dengan adanya putusan Mahkamah Konstitusi KPU Jembrana akan melaksanakan Rapat Koordinasi dengan mengundang Kepala Kantor Kesbangpol Kab. Jembrana, Ketua Panwaslu Kab. Jembrana serta Pimpinan Parpol se Kab. Jembrana dengan didampingi masing - Masing penghubung Parpol dalam rangka sosialisasi tata cara Verifikasi Partai Politik Calon Peserta Pemilu 2019 yang akan dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 26 Januari 2018 pukul 10.00 wita bertempat di Ruang Puana Kantor KPU Jembrana.
Guna mengetahui setiap perkembangan situasi politik khususnya dengan penyelengara Pemilu jelang Pilgub Bali Tahun 2018 maupun Pemilu Legislatif tahun 2019 di wilayah Kabupaten Jembrana, Ps Kanit I Sat Intelkam menharapkan agar koordinasi dan komunikasi tetap terjalin dengan baik, sehingga stabilitas kamtibmas tetap kondusif.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..