Urkes Polres Tanjung Perak Cek Kesehatan Personel Polres Tanjung Perak
Tanjungperaknews.com – Menjaga kesehatan setiap anggota di wilayah Polres Pelabuhan Tanjung Perak melaksanakan pengecekan kesehatan kepada anggota Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Selasa (23/1).
Pemeriksaan kesehatan secara berkala kepada seluruh anggota Polri rutin dilaksanakan oleh Urkes Poliklinik Polres Pelabuhan Tanjung Perak untuk menjaga kesehatan dan mengecek kesehatan anggota apabila ada penyakit bisa segera terdeteksi dan segera diobati. “Pemeriksaan kesehatan ini rutin kami laksanakan kepada seluruh anggota agar tetap terjaga kesehatannya”, ungkap Kabag Sumda Polres Pelabuhan Tanjung Perak Kompol Wahyu Sunaryo.
Setiap anggota Polri jika tetap terjaga kesehatannya akan mendukung dalam segala aktifitasnya untuk melayani masyarakat.
“Kami mengharapkan setelah dicek kesehatannya agar anggota yang sudah sehat agar tetap menjaga kesehatannya dengan pola hidup sehat, yang teridentifikasi suatu penyakit segera diobati agar cepat sehat kembali”, tambah Kompol Wahyu Sunaryo. (dj)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..