Lakukan Koordinasi Jaga Keamanan Bhabin Dauh Puri Kauh Polsek Denbar Polresta Denpasar
BhayangkaraNews, Denpasar, Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Denpasar Barat - Anggota Bhabin ( Bhabinkamtibmas ) lakukan koordinasi dalam pelaksanaan tugas, agar tercapai kesepakatan.
Seperti yang dilakukan oleh Bhabin Desa Dauh Puri Kauh, Polsek Denpasar Barat (Denbar), Polresta Denpasar, Aiptu I Made Merjaya, Senin, (22/01/18), Jam 12.05 Wita
Merjaya bersama perangkat Desa lakukan koordinasi dengan petugas Trantib Kecamatan Denpasar Barat, Bertempat di Kantor Desa Dauh Puri Kauh Jln. Teuku Umar Denpasar Barat, terkait masalah bangunan milik Mata Elang di Jln. Teuku Umar Denpasar yang belum memiliki ijin.
Hasil koordinasi, dari pihak Trantib meminta pekerjaan dihentikan dulu dan berharaf untuk mengurus ijin, pihak pemborong saudara Suyadi sementara menghentikan pekerjaannya menunggu ijin keluar.
"Kami bersama perangkat Desa koordinasi dengan Trantib, untuk menjalin kerjasama dan kebersamaan dalam melaksanakan tugas sebagai Bhabinkamtibmas di Desa binaan yaitu Desa Dauh Puri Kauh," kata Merjaya.
Hal yang sama diungkapkan Kapolsek Denpasar Barat (Denbar), Kompol Gede Sumena, S.Sos.,M.M., seraya mengatakan giat koordinasi sudah sering dilakukan Bhabin untuk mengajak meningkatkan pengawasan wilayah, guna mencegah timbulnya gangguan kamtibmas.
"Kami selalu ingatkan anggota Bhabin untuk melaksanakan kegiatan Koordinasi dalam menyelesaikan suatu permasalahan supaya menghasilkan suatu keputusan bersama demi keamanan," kata Kompol Gede Sumena. (BAR 33)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..