Unit Reskrim Polsek Negara Polres Jembrana Atensi Malam Minggu
bhayangkaranews - Polda Bali-Polres Jembrana-Polsek Negara
Unit Opsnal ( Buser ) Polsek Negara Polres Jembrana, Rutin melaksanakan penyelidikan dalam upaya mencegah terjadinya tindak kejahatan ( curat, curas, premanisme, dan tindak kejahatan jalanan ), dengan sasaran tempat-tempat rawan kejahatan. Dengan tujuan mencegah aksi pelaku kejahatan diwilayah hukum Polsek Negara.
"Pergerakan Unit Opsnal harus bersinergi dengan Unit Patroli Sabhara dan Unit Patroli Lantas, melakukan tugas dan perannya masing-masing.
Utamakan penyelidikan oleh Unit Opsnal Reskrim guna mencegah terjadinya suatu tindak pidana curat/ curas, jambret, pemalakan dan premanisme, ditempat tertentu." tegas Kapolsek Negara Kompol I Ketut Maret, S.H.
Sabtu, ( 20/01/2018) pkl 23.45 wita, mulai bergerak melaksanakan penyelidikan/antisipasi, guna pencegahan terjadinya tindak kejahatan curat/curas dan yang lainnya. Pada malam ini menyasar jalan Sudirman atensi jambret-pemalakan, Pertokoan dan parkiran di jalan Ngurahrai atensi curat/curas.
Minggu, ( 21/10) pkl 01.10 wita, pergerakan Unit Buser menuju sawah Gede atensi balap liar, pemukiman Desa Baluk, lanjut ke Jabon Kel. Lelateng, Kel Banjar Tengah, Kel. Dauhwaru, dan Banyubiru di Gudang Teh Sosro serta tempat-tempat umum lainnya ( ATM dan obyek vital ), guna atensi aksi pelaku kejahatan.
"Kegiatan dimaksud rutin dilaksanakan dengan harapan dapat keberhasilan dalam pelaksanaan penyelidikan dan pencegahan tindak kejahatan, sesuai dengan arahan Kapolsek Negara," ucap anggota Buser, Aiptu Nurcahyono. ( Kota 11)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..