Anggota Polsek Dentim Polresta Denpasar Lakukan Patroli Subuh Jaga Stabilitas Keamanan
Bhayangkaranews, Denpasar - Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Denpasar Timur – Meningkatkan keamanan diwilayah Denpasar Timur dari gangguan kamtibmas personil polsek Denpasar Timur melaksanakan operasi subuh.
Dengan dipimpin perwira pengawas (pawas) Polsek Denpasar Timur ( Dentim) yang merupakan bagian dari Polresta Denpasar, Akp I Wayan Sudarma, Sabtu (20/01/18) dini hari, personil gabungan polsek Dentim melaksanakan kegiatan patroli subuh dengan melakukan patroli bersama diseputaran wilayah polsek Denpasar Timur.
Pelaksanaan kegiatan dengan sasaran yaitu tempat – tempat yang dianggap rawan terjadinya kriminalitas seperti anjungan Atm, Spbu, pertokoan, mini market 24 jam, kafe dan tempat yang biasanya dipakai anak muda bergerombol dengan target kegiatan berupa narkoba, sajam, handak dan benda berbahaya lainnya.
"Kegiatan merupakan upaya preventif guna mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan dan memberikan keamanan serta kenyamanan bagi masyarakat di wilayah polsek Denpasar Timur," kata Akp I Wayan Sudarma.
Hal yang sama disampaikan oleh Kapolsek Dentim Polresta Denpasar Kompol Adnan Pandibu,S.H.,S.IK saat dihubungi via telephone.
"Mempertajam kegiatan patroli subuh diharapkan akan menciptakan stabilitas keamanan diwilayah polsek Dentim tetap kondusif dan aman sebagai wujud pelayanan prima Polri kepada masyarakat," kata Kompol Adnan Pandibu,S.H.,S.IK. (DT33)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..