Personil Polsek Tamanan Amankan Jalannya Kegiantan Maulid Akbar
BhayangkaraNews, Bondowoso – Personil Kepolisian Sektor (Polsek) Tamananan yang dipimpin oleh AKP Karsianto selaku Kapolsek Tamananan, dan satuan Sabhara Polres Bondowoso dibawah Komando Kabag Ops. Kompol Faruk Mustafa Kamil, beserta Paurdalops Iptu. Tulus suseno, melaksanakan kegiatan pengamanan di tempat pengajian Desa Panggeng Kecamatan Tamanan, Bondowoso. (17/1/2018) pagi.
Demi keamanan dan kelancaran acara tersebut, personel Polsek Tamanan siaga di beberapa lokasi antara lain alur pertigaan menuju lokasi kegiatan, serta di kantong – kantong parkir guna mengantisipasi curanmor.
Sekitar Ratusan warga masyarakat mengikuti acara ini dan terlihat sangat antusias mendengar tausiah dari K.H.R. Holil As'ad Syamsul Arifin dan KH. Faqih Ali.
Sementara itu Kabag Ops Kompol Faruk Mustafa Kamil, mengatakan, "dengan adanya kegiatan ini kami dari jajaran polres dan polsek tamanan kerahkan anggota sebanyak 60 personil." jelasnya.
Hal ini kita lakukan guna terciptanya keamanan dan kelancaran dengan terlaksananya Maulid Akbar dan pengajian umum yang di laksanakan di desa Panggeng kecamatan Tamanan ini.
"Kami berharap semoga kegiatan ini berjalan dengan aman dan lancar sampai di akhir acara," tutup faruk. (M. Sukri/Bagus)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..