Dinsos Rencanakan Kirim ODGJ ke RSJ Lawang
Polresta Kediri -- Masyarakat Lingkungan Centong, Kecamatan Pesantren, Kota Kediri melaporkan adanya orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) ke pemerintah kelurahan. Seseorang tersebut berada di Sumber Soyo.
Menindaklanjuti laporan itu, Bhabinkamtibmas Kelurahan Bawang, Polsek Pesantren, Polresta Kediri datang ke lokasi. Petugas bersama Dinas Sosial mengecek keberadaan terlapor, Selasa (16/1/2018) pagi.
Ternyata benar, ODGJ yang dimaksud langsung diamankan. Petugas selanjutnya melakukan koordinasi untuk membawa pria itu ke Rumah Sakit Jiwa Lawang, Kabupaten Malang.
"Kami bersama dinas sosial kordinasi terkait orang yang sakit ingatan yang berada di Sumber Soyo lingkungan centong kel bawang rencana, hari rabu tanggal 17 januari 2018 akan di bawa RSJ Lawang," kata Kasie Humas Polsek Pesantren, Polresta Kediri, Aiptu Endah. (res/an)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..