Jelang Pilkada Jatim, Polres Malang Tingkatkan Cipta Kondisi
BhayangkaraNewsPolres Malang - Jelang Pemilukada 2018 yang rencana akan berlangsung pada bulan Juli 2018 mendatang Polisi giat melakukan pengamanan, salah satunya melakukan razia cipta kondisi (cipkon).
"Ini adalah kegiatan dalam rangka mengawal berjalannya tahapan Pemilukada 2018, instruksi dari atas," ujar Kasat Sabhara Polres Malang AKP HM. Lutfi, SH., M.Si. Selasa (16/1/2018).
Lutfi mengatakan, razia cipkon dilakukan sejak hari ini 16 Januari 2018 sampai dengan tahapan Pemilukada 2018 berakhir. Operasi ini tidak hanya memeriksa surat atau dokumen kendaraan.
"Operasi ini sasarannya bahan peledak, senjata tajam, narkoba, serta benda-benda yang kami curigai," lanjut Lutfi.
Razia cipkon, kata Lutfi, akan dilakukan siang dan malam. Selain razia di tempat, akan digelar juga patroli skala besar untuk memantau keamanan di wilayah kabupaten Malang.
"Mudah-mudahan dengan adanya razia cipkon ini kondusif sehingga agenda kegiatan Pemilukada 2018 dapat berjalan lancar," tandas Lutfi. (Ln94)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..