Bhabinkamtibmas Balowerti Tindak Lanjuti Aduan Warga Soal Kasus Penggelapan
Polresta Kediri - Saat berkunjung ke Kantor Kelurahan Balowerti, Kecamatan Kota Kediri, Aipda M. Chamson Syafii menemui sekeluarga yang sedang mengadu, Senin (15/1/2018). Mereka mengaku menjadi korban kasus penggelapan.
Bhabinkamtibmas Kelurahan Balowerti, Polsek Kota, Polresta Kediri ini kemudian mendengarkan cerita kronologis yang disampaikan oleh pengadu. Ternyata, peristiwa penggelapan itu berlangsung di Kabupaten Madiun.
Kepada pengadu, Aipda M. Chamson Syafii mengaku, mencatat kronologis penggelapan yang mereka sampaikan. Selanjutnya, petugas akan berkoordanasi dengan anggota Polsek Kota dan Polres Madiun, untuk melacak keberadaan pelaku.
"Kami menerima permintaan bantuan melacak pelaku tindak pidana diduga penggelapan dengan TKP Kabupaten Madiun dengan pelaku atau tersangka warga Kelurahan Balowerti. Kegiatan berlangsung aman tertib dan lancar," kata Kasie Humas Polsek Kota, Polresta Kediri, Aiptu Tjatur Satrio Utomo. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..