Pengaturan Kasubnit II Sat Lantas Polresta Denpasar Cegah Kemacetan Di Proyek Pembangunan Under Pass
BhayangkaraNews.Polda Bali, Polresta Denpasar, Kesatuan Lalu Lintas- Proyek pembangunan Under Pass patung merupakan salah satu tempat yang dikatakan faktor penyebab kemacetan di sepang jalur By Pass Ngurah Rai Tuban, Kuta.
Nampak siang ini, Senin (15/1) sekira pukul 11.00 wita, Kasubnit II Sat Lantas Polresta Denpasar, IPDA Dewa Putu Tasna melakukan pengaturan di seputaran lokasi proyek pembangunan Under Pass Patung untuk menjaga kelancaran arus lalulintas maupun keselamatan para pemakai jalan yang sedang berlalulintas dan para pekerja proyek.
"Terjadi kepadatan arus lalulintas imbas dari pengerjaan pembangunan ini, maka perlu di atur sebagai arus lalin agar tidak sampai macet,"kata IPDA Dewa Putu Tasna.
Kasat Lantas Polresta Denpasar, Kompol Rahmawaty Ismail , S.E, S.ik yang melintas pada jalur tersebut membenarkan imbas dari proyek pembangunan Under Pass ini bisa mengakibatkan terjadi penumpukan kendaraan sampai di median Rama Tour dari arah Dewa Ruci dan berkurangnya laju kendaraan yang mengarah sebaliknya, sehingga diperlukan kehadiran Polantas untuk pengaturan lalin"jelas perwira penanggung jawab terselenggaranya lalulintas wilkum Polresta Denpasar.
Di himbau kepada pengguna jalan pada jalur ini jangan tergesa-gesa dalam berlalulintas, perhatikan rambu dan perhatikan instruksi dari Polantas yang sedang pengaturan, sehingga lancar dan selamat sampai tujuan," harap Kasat Lantas Polresta Denpasar, Kompol Rahmawaty Ismail. (BT23)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..