Lakukan Sambang Deteksi Dini, Bhabinkamtibmas Polsek Asemrowo Polres Tanjung Perak Sambang Tokoh Aga
Tanjungperaknews.com – Tiada hari tanpa silaturahim dengan tokoh agama oleh Polsek Asemrowo Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Seperti yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Genting Kali Anak saat mengunjungi tokoh agama RW 02 Bapak H. Ikhsan, Senin (15/01).
Dalam kegiatan yang dilaksanakan untuk mempererat tali silaturahim tersebut Bhabinkamtibmas juga menyampaikan himbauan serta pesan kamtibmas tentang ajakan untuk turut serta dalam upaya mengantisipasi adanya paham ISIS, kelompok radikal maupun aksi terorisme yang ada di lingkungan sekitarnya.
Bhabinkamtibmas juga menitipkan pesan kamtibmas untuk bersama" dalam membina serta membimbing masyarakat menjauhi perbuatan tercela. Untuk itu diharapkan agar melalui kegiatan dakwah serta khotbah yang dilakukan juga mengangkat permasalahan tersebut sehingga seluruh masyarakat lebih memahaminya.
Kapolsek Asemrowo Polres Pelabuhan Tanjung Perak Kompol Faisol mengatakan bahwa melalui kegiatan silaturahim dengan seluruh elemen masyarakat yang salah satunya adalah dengan tokoh agama, diharapkan dapat memperkuat terjalinnya sinergitas serta kekompakan dalam upaya untuk menjaga kondusifitas kamtibmas di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak. (dj)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..