Apel Olah Raga Pagi Anggota Polsek Negara Polres Jembrana
Polda Bali - Polres Jembrana - Polsek Negara
Maksud dan tujuan, Personil Polsek Negara melaksanakan Apel pagi merupakan kewajiban yang harus dilaksanakan serta pimpinan apel memberikan arahan kepada anggota yang menjadi kebijakan dan harus dilaksanakan.
Hari Sabtu merupakan hari krida namun bagi anggota Kepolisian Polsek Negara Polres Jembrana tetap melaksanakan apel pagi guna selain untuk pengecekan anggota dan menyampaikan informasi yang berkaitan dengan tugas-tugas Kepolisian guna memberikan pelayanan kepada masyarkat sehingga terciptanya keamanan dan Ketertiban masyarakat juga untuk melaksanakan olah raga pagi.
Apel pagi Sabtu, ( 13/01) pukul 07.30 wita dipimpin langsung oleh Kapolsek Negara Kompol I Ketut Maret, S.H, yang diawali dengan berdoa bersama dan arahan tentang evaluasi pelaksanaan tugas anggota Polsek Negara.
Adapun yang disampaikan Kapolsek Negara Polres Jembraba kepada peserta apel yaitu " agar Bhabinkamtibmas membuat laporan yang di share ke Wa untuk dibuat juga laporan secara tertulis dan diprin untuk di jadikan arsip disimpan di mako agar apabila dikemudian hari di pertanyakan bisa dengan cepat diambil untuk melihat kembali.
" latihan perangkat pejabat upacara dalam rangka upacara pada hari Rabu tanggal 17 Januari 2018, pukul 07.00 wita di Polres Jembrana agar melaksanakan latihan.
- Polri Polsek Negara Polres Jembrana sesuai tugas pokok melindungi, melayani dan mengayomi masyarakat terwujud dengan kehadiran Polri yang berseragam hadir ditengah warga masyarakat sehingga disegani masyarakat khususnya masyarakat di Wilkum Polsek Negara," jelas Kapolsek Negara.
Apel pagi selesai dilanjutkan dengan kegiatan olah raga pagi jalan santai ke jalan sedap malam dan latihan Tari Bali Gemilang," imbuhnya. ( Kota 11 ).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..