Polsek Gilimanuk Polres Jembrana Amankan Mobil Pribadi Yang Digunakan Untuk Mengangkut Ikan Ilegal
Bhayangkaranews, Jembrana – Polda Bali – Polres Jembrana – Selektif proritas dalam melaksanakan tugas pemeriksaan terhadap kendaraan dan barang muatannya masuk bali melalui pelabuhan Gilimanuk sangatlah penting.
Yang tujuannnya adalah untuk mengantisipasi barang-barang ilegal maupun barang-barang berbahaya lainnya masuk wilayah bali, maka Unit Reskrim Polsek Kawasan Laut Gilimanuk yg tergabung dalam UKL (Unit Kecil Lengkap), dipimpin langsung oleh Pawas (Perwira Pengawas) Kanit Reskrim Akp I Komang Muliyadi, SH., berupaya maksimal melaksanakan tugas pemeriksaan tersebut.
Sehingga kembali terbukti berhasil menggagalkan komoditi ilegal berupa ikan bawal sebanyak 5 sterofoam diangkut menggunakan kendaraan pribadi daihatsu jeep hilyne F 69, No. Pol.: DK 555 A, yang dikemudikan oleh Bagus Supryadi, laki-laki 32 tahun asal Medan sekaligus mengaku pemilik barang." rabu (10/01/18) pukul 04.30 wita.
"Komoditi tersebut tidak dilengkapi dengan Sertifikat Kesehatan Karantina Ikan dari daerah asal. Dan di bawa dari Situbondo tujuan Denpasar." kata Kapolsek Kawasan Laut Gilimanuk Kompol I Nyoman Subawa melalui Kanit Reskrim Akp I Komang Muliyadi, SH.
"Perbuatan Supryadi jelas-jelas melanggar ketentuan UU No. 16 tahun 1992 tentang Karantina Hewan, Ikan dan tumbuhan. "Setiap pengiriman Hewan, ikan dan mikroorganisme pengganggu tumbuhan, bahan asal hewan dan ikan, hasil bahan asal hewan dan ikan antar pulau harus dilengkapi dengan surat keterangan Kesehatan dari Kantor Karantina asal." Imbuh Akp Km Muliyadi. SH
"Atas pelanggarannya, komoditi tersebut kami amankan di Unit Reskrim gilimanuk guna proses lebih lanjut, dan nantinya akan kami limpahkan ke Kantor Karantina Ikan Wilayah kerja Gilimanuk, agar diambil tindakan karantina" pungkas Akp Km Muliyadi. SH
"Harapan masyarakat juga menjadi harapapan kami sebagai petugas penegak hukum yang selalu berupaya maksimal menekan keluar maupun masuknya barang-barang ilegal ataupun barang-barang berbahaya lainya dalam bentuk apapun melalui pelabuhan gilimanuk bisa diminimalisir. Sehingga harapan kita bersama dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan nyaman bisa terwujud dengan sebaik-baiknya." tutup Akp Km Muliyadi. SH
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..