Nelayan Pendatang Sasaran Dialogis Sat Polair Polres Jembrana.
Bhayangkaranews - Polda Bali- Polres Jembrana- Satuan Polisi Perairan.
Untuk mengantisipasi kerawanan dan kriminalitas wilayah Pesisir Perairan Pengambengan dan sekitarnya Padal Aiptu. Suta Negara bersama Brigadir Suwardi dan Brigadir Muchsin Rosidi melaksanakan dialogis dengan bapak Jumadi nelayan pendatang dari Muncar-Banyuwangi- Jawa Timur.
Sesuai Penekanan dan Perintah Kasat Polair Polres Jembrana Iptu. H. Eddy Waluyo SH kepada Padal dan anggota yang melaksanakan tugas jaga agar selalu meningkatkan patroli untuk memantau situasi daerah pesisir perairan, dengan kehadiran Polisi di tengah tengah masyarakat akan berdampak positif dan dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat yang sedang istirahat ataupun yang sedang melakukan aktivitasnya, di samping itu pula hubungan baik antara Polri dan masyarakat dapat menaikkan Citra dan Wibawa Polri di mata masyarakat, imbuh Iptu. H. Eddy Waluyo, SH.
Dalam dialogis tersebut Padal Aiptu Suta Negara menyampaikan pesan- pesan Kamtibmas agar para nelayan pendatang dari luar Bali yang sedang sandar di Pelabuhan Pengambengan untuk ikut menjaga dan mematuhi aturan aturan yang telah ada demi terciptanya situasi yang kondusif.
Disamping itu pula di sampekan kepada bapak Jumadi untuk selalu memperhatikan keselamatan diri saat melaut, jangan lupa membawa alat2 keselamatan seperti life jaket, jerigen kosong dan P3K mengingat cuaca yang sewaktu waktu bisa berubah dengan ekstrim yang bisa menyebabkan gelombang besar dan arus yang deras serta
sebelum berangkat melaut para nelayan dihimbau untuk selalu berdoa dan memohon keselamatan dan memohon rejeki kepada Tuhan.
Pada kesempatan tersebut bapak Jumadi juga menjelaskan bahwa dirinya dan teman temannya dari Muncar Banyuwangi saat ini bekerja sebagai Abk Perahu pak Ableh alamat Cupel, namun saat ini perahunya tidak melaut karna hasil tangkapan ikan perahu perahu lainnya masih sedikit, dan apa bila besok perahu yang lainnya banyak dapat ikan maka perahunya akan kerja melaut karna alat alat seperti jaring dan mesin mesin sudah siap di perahu kata Jumadi menambahkan.
Padal Aiptu. Suta Negara juga mengingatkan agar para nelayan pendatang untuk ikut menjaga ketertiban di lingkungan sekitarnya, tidak minum minuman keras/ alkohol, menghormati adat istiadat setempat dan juga menghimbau untuk tidak memakai/ mengedarkan narkoba dan juga agar tidak terpengaruh dengan paham Radikalisme serta tidak membuat keributan yang dapat berdampak pada gangguan kamtibmas.
Kegiatan dialogis, Jumat ( 5/1 ) dimulai dari pkl. 21.45 s/d 22.30 wita berlangsung dalam situasi aman dan kondusif.
Pesan pesan kamtibmas yang telah disampaikan dalam dialogis tersebut Jumadi dan teman temannya menerimanya dengan baik dan mengucapkan terimakasih. ( Satuan Polisi Perairan Polres Jembrana ).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..