Berantas Jentik Nyamuk Demam Berdarah, Takmir Masjid Dihimbau Rutin Kuras Kamar Mandi
Polresta Kediri - Tingginya intensitas hujan yang turun selama beberapa pekan terakhir menjadi perhatian bagi Aiptu Yoyok, Bhabinkamtibmas Desa Bulu, Polsek Semen, Polresta Kediri. Dia khawatir memicu perkembangan nyamuk aides aegepty, penyebab penyakit demam berdarah.
Untuk itu, Aiptu Yoyok S sambang masjid Al Husna, di Dusun Karangdoro. Petugas bertemu dengan Poniran, selaku anggota Takmir Masjid Al Husna, Kamis (4/12/20178). Kebetulan Poniran sedang membersihkan kamar mandi.
Petugas mengingatkan Mbah Poniran untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan masjid, terutama kamar mandinya. Jangan sampai ada jentik nyamuk, apalagi nyamuk penyebab demam berdarah. Melakukan pembersihan kamar mandi secara rutin, dapat mencegah perkembangan hidup nyamuk DBD.
"Kami ingatkan kepada semua masyarakat untuk waspada terhadap Demam Berdarah. Lakukan pembersihan kamar mandi, dan bak air secara rutin. Melakukan penimbunan kaleng bekas yang dapat menimbulkan genangan air adalah langkah yang tepat," seru Kasie Humas Polsek Semen, Polresta Kediri, Aiptu Santoso. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..