Kanit Binmas Polsek Denbar Polresta Denpasar Beri Sarana Kontak Jalin Kemitraan
Bhayangkaranews, Denpasar - Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Denpasar Barat - Kanit Binmas Polsek Denbar ( Denpasar Barat ), Polresta Denpasar beri sarana kontak kepada para siswa sekolah SMP Miftahul Ulun.
Seperti yang dilakukan oleh Kanit Binmas Polsek Denpasar Barat (Denbar), Polresta Denpasar, Iptu I Wayan Widia, Rabu, (03/12/17), Jam 08.30 Wita.
Widia didampingi Panit 1 Binmas Aiptu Dewa Mingguarta, Panit 2
Aiptu Nengah Sukerta dan Bhabin Desa Dauh Puri Kaja Aiptu I Ketut Sudiasa, memberi sarana kontak berupa Bola Kaki kepada para siswa SMP Miftahul Ulum Jln. A. Yani Denpasar, diterima oleh Kepala Sekolah Drs. H. Jarot.
"Kami memberikan sarana kontak kepada para siswa SMP Miftahul Ulum, untuk menjalin hubungan kerjasama dalam bidang keamanan sekolah," kata Widia.
Hal yang sama diungkapkan Kapolsek Denpasar Barat Komisaris Polisi Gede Sumena, S.Sos.,M.M., seraya mengatakan, Unit Binmas aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban melalui kegiatan program Polisi Masuk Sekolah dan memberikan sarana kontak.
"Kami selalu perintahkan Kanit Binmas untuk melaksanakan kegiatan program Polisi Masuk Sekolah ke masing-masing Sekolah yang ada di wilayah hukum Polsek Denbar, untuk bekerjasama dalam meningkatkan kewaspadaan dan menjaga keamanan sekolah," kata Kompol Gede Sumena. (BAR 33)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..