Personil Satuan Intelkam Polres Jembrana Perketat Pemeriksaan Di Pelabuhan Gilimanuk
Bhayangkaranews, Jembrana – Polda Bali – Polres Jembrana – Pasca perayaan malam tahun baru 2018, nampak para wisatawan domestik yang datang ke Pulau Bali kembali ke daerah asal masing-masing. Terlihat cukup banyak wisatawan yang menggunakan jasa penyebrangan Pelabuhan Gilimanuk.
Seperti terlihat pada Senin (1/1) sore di Pelabuhan Gilimanuk. Untuk mencegah adanya kemacetan maupun tindak kejahatan di Pelabuhan Gilimanuk, Polres Jembrana menempatkan personil Sat Intelkam untuk membantu mengamankan lonjakan arus lalu lintas.
Pada kesempatan tersebut personil Unit V Sat Intelkam Polres Jembrana melakukan pemeriksaan terhadap orang, barang, dan kendaraan yg keluar Bali melalui Pelabuhan Gilimanuk. "Saya mendukung kegiatan Kepolisian yang seperti ini. Dengan begitu kami sebagai masyarakat tidak merasa was-was untuk barang-barang yang kami bawa" ujar Burhan pengguna jasa penyeberangan Pelabuhan Gilimanuk.
( Unit V Sat Intelkam )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..