Jalin Silaturahmi Di Bulan Ramadhan, Polsek Mojoroto Sambang Ke Tokoh Agama
Kapolsek Mojoroto KOMPOL RUDI PURWANTO S.H bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Bandar Lor AIPDA TONI SETIAWAN P bersilaturahmi dengan tokoh agama. kyai haji SUNARTO serta takmir Masjid Al Mujahidin Selain untuk menjalin silaturahmi, kegiatan tersebut juga untuk menjalin kemitraan dengan tokoh agama di wilayah hukum Polsek Mojoroto, Minggu (09/03)
Tokoh agama yang dikunjungi adalahkyai haji SUNARTO yang merupakan Tokoh Agama di Kelurahan Bandar Lor dan juga ketua pengurus takmir Masjid Al Mujahidin
Dalam silaturahmi tersebut Kapolsek Mojoroto KOMPOL RUDI PURWANTO S.H Selain bersilaturahmi, kunjungan tersebut juga untuk meningkatkan sinergitas dengan para tokoh agama dan ulama yang ada di Polsek Mojoroto.
“Kunjungan ini kami laksanakan dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah Hukum Polsek Mojoroto dan sebagai kegiatan sambang Kamtibmas ke tokoh agama. Selain mempererat silaturahmi, kegiatan ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi dan permasalahan yang ada di masyarakat.
“Dengan adanya komunikasi, diharapkan akan terjalin hubungan yang baik antara Polri dan tokoh agama maupun masyarakat sehingga Kamtibmas terjaga,” ungkapnya.
Silaturahmi ini pun diharapkan mampu menyerap aspirasi dan menekan potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Kami tidak dapat menjaga wilayah kecamatan Mojoroto sendiri. Kami mohon do’a dan dukungan dari masyarakat agar personel Polsek Mojoroto di beri kekuatan dalam menjalankan tugas, sehingga Kamtibmas terjaga,” pungkasnya
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..