Bhabinkamtibmas Polsek Mojoroto Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada, Ajak Warga Cegah Hoaks
Menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu), Polsek Mojoroito terus meningkatkan kegiatan patroli dan dialogis dengan masyarakat. Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah patroli Harkamtibmas dan sambang warga yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas , pada Rabu (13/11).
Kasi Humas Polres Kediri Kota Ipda Nanang Setyawan SH, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kondusivitas wilayah menjelang pilkada.
“Kami ingin memastikan bahwa wilayah hukum Polsek Mojoroto tetap aman dan kondusif selama proses pilkada,” ujarnya.
Selain itu, petugas juga memberikan himbauan kepada warga agar tidak mudah terprovokasi oleh berita hoaks yang beredar di media sosial.
“Kami mengajak masyarakat untuk bijak dalam menggunakan media sosial dan selalu mengkonfirmasi kebenaran informasi sebelum menyebarkannya,” tambah Ipda Nanang
Ipda Nanang, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.
“Dengan kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat, diharapkan dapat meningkatkan rasa aman dan nyaman,” ujarnya.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..