Sampaikan Pesan Kamtibmas Jelang Pilkada Aman Bhabinkamtibmas Sambang Warga Binaan
Sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Polres Kediri Kota secara rutin melaksanakan sambang warga di desa binaannya masing-masing. Salah satu kegiatan tersebut dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Kel Blabak yang menyambangi warga Binaan guna sampaiakn himbuan kamtibmas Pilkada Aman
Kapolsek Pesantren Kompol Siswandi SH menjelaskan bahwa rutinitas sambang warga ini bertujuan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat serta mendengar langsung aspirasi dan keluhan mereka.
“Kegiatan sambang warga ini merupakan bentuk nyata kehadiran polisi di tengah masyarakat, untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” ungkapnya.
Dalam sambang tersebut, berinteraksi dengan warga Desa Kedakas memberikan imbauan kamtibmas, dan mengajak masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi tindak kriminalitas.
Dirinya juga menerima masukan dan laporan dari warga terkait situasi keamanan di desa tersebut.
“Kami ingin memastikan bahwa setiap warga merasa aman dan nyaman. Kehadiran polisi di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman serta meminimalisir potensi kejahatan,” tambahnya.
Kapolsek juga memberikan edukasi tentang pentingnya menjaga lingkungan, terutama menjelang perhelatan Pilkada 2024.
Ia mengajak warga untuk tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang belum jelas kebenarannya dan tetap menjaga kerukunan antar sesama.
“Kami mengimbau warga untuk selalu waspada dan segera melaporkan kepada pihak kepolisian jika menemukan hal-hal yang mencurigakan. Kerjasama antara polisi dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif,” kata Kompol Siswandi
Kegiatan sambang warga ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.
Kapolsek mengungkapkan bahwa kegiatan sambang warga oleh Bhabinkamtibmas akan terus dilakukan secara rutin di semua desa binaan.
“Kami akan terus melakukan kegiatan ini untuk memastikan bahwa seluruh masyarakat di wilayah hukum Polsek Tayan Hulu merasa aman dan terlindungi,” tukas Kompol Siswandi
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..