Libur Nataru, Polres Kediri Masivkan Patroli di Obyek Vital
Polres Kediri Kota siap menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyakat (Kamtibmas) di Kota Kediri hal ini menjadi perhatian polisi selama momen perayaan natal dan tahun baru (nataru) serta pelaksanaan kampanye Pemilu 2024.
Oleh karena itu Polres Kediri Kota meningkatkan patroli dialogis guna mewujudkan Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukumnya. Hal itu disampaikan Kapolres Sukoharjo, dalam keterangannya dikutip pada Jumat (22/12/2023).
” Para anggota kita tugaskan ke beberapa wilayah terutama pada obyek vital keagamaan. Selain pada tempat ibadah, seluruh anggota kami tetap melaksanakan pengamanan di setiap kegiatan masyarakat dan objek keramaian,” Ungkap Kasi Humas Polres Kediri Kota Ipda Nanang Setyawan SH.
Selain itu, dalam patroli dialogis. Ipda Nanang menegaskan bahwa seluruh gereja di Kota Kediri harus bebas dari aktivitas kampanye pemilu. Pihaknya melarang kampanye dalam bentuk apapun di lingkungan gereja.
Dengan kehadiran polisi di tengah masyarakat, akan membuat warga merasa nyaman dan aman dari sasaran teror. Untuk itu pihaknya terus berupaya memberikan keamanan dan kenyamanan bagi warga masyarakat. Serta pengamanan terkait kampanye pemilu 2024 terlaksana dengan aman damai.
Dalam pelaksanaannya, anggota polisi menyambangi obyek vital keagamaan seperti gereja dan pusat keramaian lainnya.
“Semoga dengan peningkatan patroli ini bisa menjadikan kondisi kamtibmas di wilayah Kota Kediri tetap aman, damai dan kondusif,” tandas Ipda Nanang
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..