Siswa LPK Sekai Japan Corporation, Gelar Acara Gathering di Cagar Alam Pangandaran.
BhayangkaraNews, Pangandaran - Puluhan remaja muda-mudi yang tercatat sebagai siswa pendidikan latihan kerja PT. Sekai Japan Corporation, mengadakan kegiatan gathering di tempat wisata cagar alam pangandaran, jawa barat.
"Kegiatan gathering dilaksanakan untuk memulihkan (fresh) kondisi siswa-siswi setelah sekian bulan lamanya mengikuti pelajaran bahasa jepang, yang mereka pelajari untuk persiapan bekerja di negara Jepang," ungkap M. Saleh Alex, selaku penanggungjawab penuh kegiatan gathering tersebut.
Alex, menjelaskan. "Mengapa memilih tempat kegiatan di tempat wisata cagar alam pangandaran, karena merupakan tempat yang memiliki udara sejuk, dan di kelilingi pantai laut pangandaran. Jadi kita, anggap cocok untuk lokasi berbagai kegiatan gathering," jelasnya.
Masih menurut keterangan Alex, untuk sarana transportasi dan berbagai pelaksanaan kegiatan gathering, pihaknya menggunakan jasa pelayanan tour and travel najma," terang Alex, kepada bhayangkaranews.com. Minggu (30/07/23).
Membangun Kebersamaan
Alex, menambahkan. "Kesibukan masing-masing siswa-siswi pada saat mengikuti pelajaran bahasa jepang, kemungkinan dapat menimbulkan ketidakpedulian terhadap siswa lainnya. Dengan adanya individualisme dalam masa pelajaran tersebut, dapat menjadikan komunikasi sesama siswa berkurang," tambahnya.
"Melalui kegiatan gathering ini antar siswa dapat membangun rasa kerja sama melalui pengelompokan tim. Siswa akan mempunyai kesadaran bahwa kerja sama antar siswa itu penting karena mereka berada di bawah satu atap yang sama, satu perusahaan yang sama." Tutup, Alex. (Rudiono)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..