Kodim 0612/Tasikmalaya, Gelar Tradisi Korps Kenaikan Pangkat dan Pelepasan Purna Tugas.
BhayangkaraNews, Tasikmalaya - Prajurit Kodim 0612 Tasikmalaya sebanyak ± 65 orang memperoleh anugerah kenaikan pangkat yang ditandai dengan Upacara Kenaikan Pangkat yang dilaksanakan di Lapangan Apel Kodim 0612 Tasikmalaya , Senin (3/4/2023).
Upacara Kenaikan Pangkat Prajurit Kodim tersebut yang naik pangkat, meliputi: 1 Perwira, 50 Bintara, dan 6 Tamtama personel yang purna tugas 8 orang, Bertindak selaku Inspektur Upacara adalah Komandan Kodim 0612 Tasikmalaya Letkol Inf Raden Henra Sukmadjidibrata. S. I. P. diikuti seluruh anggota jajaran Kodim 0612 Tasikmalaya.
Kenaikan pangkat merupakan salah satu wujud sekaligus penghargaan negara terhadap kinerja dan prestasi yang ditunjukkan oleh setiap prajurit Kodim 0612 Tasikmalaya. Bagi yang pensiun terimakasih juga sudah mengabdi dengan baik selama berdinas di kodim , semoga setelah pensiun dapat menikmati masa masa purna tugas dengan baik, Dan bagi yang naik pangkat selamat anda di berikan amanah oleh negara supaya kedepan dalam berdinas dapat lebih baik dari pangkat sebelumnya serta tanggung jawab yang di berikan. (Sumber Pendim 0612/TSM)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..