DPD Partai Nasdem Kabupaten Bekasi Realisasikan 100 Titik Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya
BhayangkaraNews, BEKASI - Partai Nasdem DPD Kabupaten Bekasi melaksanakan pemasangan 100 titik Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJUTS) yang tersebar di beberapa Kecamatan, Kabupaten Bekasi. Kamis (20/01. 2023)
Menurut Endang, Sekretaris Umum (Sekum) Partai Nasdem Kabupaten Bekasi, program tersebut merupakan aspirasi Saan Mustopa anggota Komisi II DPR-RI dari Partai Nasdem bersama Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi (EBTKE) Kementerian ESDM Tahun 2022 dan diselesaikan pada tahun ini.
Kepada awak media Endang menjelaskan, Kami saat ini sedang melaksanakan pemasangan 100 titik PJUTS yang tersebar dibeberapa Kecamatan diwilayah Kabupaten Bekasi. PJUTS merupakan penerangan jalan umum dengan daya listrik yang disuplai oleh sistem mandiri yang diperoleh dari energi matahari. Hal tersebut dapat memberi manfaat lebih bagi masyarakat menerangi lingkungan di malam hari" Terang Endang .
Endang bersama dr. Samsudin pengurus partai Nasdem DPD Kabupaten Bekasi lebih lanjut mengatakan, “Saya berharap masyarakat dapat menjaga serta merawat lampu penerangan itu bersama",” ujar politisi NasDem tersebut.
Sementara itu Bambang, Ketua RT Perum Bumi Ciantra Indah (BCI) Desa Ciantra, Kec. Cikarang Selatan mengatakan, "kami warga perumahan BCI mengucap banyak terima kasih kepada bapak Saan Mustopa. Dengan adanya lampu penerangan jalan mejadikan lingkungan kami jadi terang benderang, sehingga dapat meningkatkan keamanan dan kenyaman lingkungan". Ucap Bambang.(Rosyid)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..