Patroli Rayon 1 Timsus Joyoboyo, Polsek Kediri Kota Sasar daerah Rawan Gengster Bersajam
Polreskedirikota.com - Polsek Kediri Kota melaksanakan kegiatan Patroli Rayon 1 Timsus Joyoboyo Kediri. Patroli berlangsung pada Sabtu 3 Desember 2022 pukul 23.00 WIB sampai selesai.
Kegiatan Patroli Rayon 1 Timsus Joyoboyo dalam Rangka Antisipasi Arak-arak/Konvoi sekelompok pemuda pemudi Kendaraan R4 dan R2 yang diduga membawa Sajam ( senjata tajam ) dan Antisipasi terhadap orang yang diduga mengganggu Harkamtibmas di Wilayah Hukum Polsek Kediri Kota.
Razia dilaksanakan di Sepanjang Jln. Achmad Yani. Sepanjang Jln. PK Bangsa. Sepanjang Jln. Joyoboyo. Sepanjang Jln. Dhoho. Sepanjang PB Sudirman. Sepanjang Jln.Urip Sumoharjo.
Sepanjang Jln. Yos Sudarso. Sepanjang Jln.Mayor Bismo. Sepanjang Jln.Diponegoro dan Sepanjang Jln. Hasanudin.
Hadir dalam kegiatan ini AKP MUSTAKIM, S.H. Kapolsek Kediri Kota ( Penanggung Jawab ) dan IPTU NANANG SUGIANTO, S.H., M.H.( Katimsus ), ANGGOTA TIMSUS : AIPTU DENDI NUGROHO, AIPTU SUPARI, AIPDA TAUFIK HIDAYATULLOH, S.H, BRIPKA SYAFRIZAL, I.W., S.H.
Melaksanakan Apel Rayon 1 Timsus Joyoboyo ( Polsek Pesantren dan Polsek Kediri Kota) di Area Pos Water Torn Jln Achmad Yani Kota Kediri dan pemberian APP dan penentuan CB dilapangan oleh Kapolsek Pesantren Kompol Sugianto, S.Sos.
Zona Rayon 1Timsus Joyoboyo Melaksanakan Giat Patroli secara mobiling. Melaksanakan pemeriksaan barang bawaan dengan selektif diwilayah Hukum masing masing zona Rayon 1 Joyoboyo dalam Rangka Antisipasi Arak-arakan/Konvoi sekelompok pemuda pemudi Kendaraan R4 dan R2 diduga yang membawa Sajam (senjata tajam) dan Antisipasi terhadap orang yang duga mengganggu Harkamtibmas di Wilayah Hukum zona Rayon 1 Timsus Joyoboyo.
Patroli anggota Timsus Zona Rayon 1 Joyoboyo melaksanakan apel Konsolidasi. Terciptanya dan terpeliharanya Kamtibmas yang Kondusif di Wilayah Hukum Zona Rayon 1 Joyoboyo.
"Selama Berlangsung Giat Patroli Timsus Zona Rayon 1 Joyoboyo dapat berjalan dengan tertib, Aman dan Lancar," kata Kapolsek Kediri Kota AKP Mustakim,S.H. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..