Dalam Rangka HUT TNI Ke-77: Kepolisian Sektor Cibarusah, Sambangi Koramil 09/Cibarusah.
BhayangkaraNews, Bekasi -Bertepatan dengan HUT TNI Ke-77 yang jatuh pada hari ini tanggal 5 Oktober 2022. Kepolisian Sektor Cibarusah, yang dipimpin langsung oleh AKP Ryan Tri Putra, S.I.K., selaku Kapolsek Cibarusah, di dampingi oleh Wakapolsek Iptu Jamal, beserta para Kanit, dan jajaran mendatangi Markas Komando Rayon Militer (Koramil) 09/Cibarusah, Kodim 0509/Kab. Bekasi.
Kedatangan Kapolsek Cibarusah, beserta jajaran. Disambut hangat oleh seluruh anggota Koramil 09/Cibarusah, nampak keceriaan, dan kebersamaan antara TNI-Polri terlihat pada saat perayaan HUT TNI Ke-77 secara bersama". Rabu (05/10/22).
Kapolsek Cibarusah, AKP Ryan Tri Putra, mengatakan. "Bahwa kedatangannya di Koramil 09/Cibarusah, untuk memberikan ucapan selamat kepada TNI yang pada hari ini menginjak usia yang Ke-77. Semoga di usia yang ke 77 ini TNI, semakin semakin di cintai rakyat." Ujar Kapolsek setelah acara penyerahan Kue Ulang tahun Kepada Danramil Cibarusah, yang diwakili oleh Anggotanya.
Kapolsek Cibarusah, menambahkan. Soliditas antara TNI- Polri serta Pemerintah Kecamatan Cibarusah, yang sudah terjalin. Kedepannya lebih baik lagi dalam menciptakan suasana kondusif di wilayah hukum Polsek Cibarusah. Jelas Kapolsek, kepada wartawan bhayangkaranews.com di sela-sela kedatangannya di Koramil 09/Cibarusah. (Rudi)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..