Polresta Mojokerto Laksanakan monitoring ke Agen Penyaluran Migor
Mojokerto - Selain Satuan Samapta, Satuan Binmas Polresta Mojokerto melaksanakan Monitoring rutin juga terkait ketersediaan minyak goreng di wilayah Kota Mojokerto. Kegiatan ini sebagai atensi Pemerintah dan ditindaklanjuti Kapolresta Mojokerto AKBP Rofiq Ripto Himawan, S.I.K., S.H., M.H. Minggu (03/04/2022).
Dalam kegiatan ini, Kasat Binmas Polresta Mojokerto AKP Deddy Eka Aprianto, SH. Melaksanakan Pengecekan Stok Ketersediaan Stok Minyak Goreng Curah dan Harga di Pasaran.
Sub Satgas Preventif Satgas Pangan Polresta Mojokerto menemukan bahwa hasil pengecekan jumlah minyak goreng yang terbilang tercukupi untuk didistribusikan ke penjual retail di beberapa Toko dan pedagang Pasar di area Kota Mojokerto. Ini diketahui setelah petugas saat melakukan monitoring ketersediaan minyak goreng di wilayah Kota Mojokerto dari sebuah agen penyalur minyak goreng.
Kapolresta Mojokerto AKBP Rofiq Ripto Himawan, S.I.K., S.H., M.H mengatakan, petugas melakukan monitoring di sebuah agen penyalur minyak goreng di Kota Mojokerto. Hasil pengecekan diketahui jumlah minyak goreng tercukupi untuk didistribusikan ke penjual retail di beberapa toko dan pedagang pasar di area Kota Mojokerto.
“Di lokasi ini, Hasil pengecekan menunjukkan bahwa jumlah minyak goreng curah tinggal 3 jerigen kecil dan harganya Rp 15.500,- (di atas HET).Toko Bu Cahyono Pasar Stok Migor Curah Kosong, Tidak dilakukan pembatasan pembelian terhadap konsumen. Petugas Kepolisian melakukan pemantauan bertujuan untuk memastikan bahwa minyak goreng terdistribusikan secara tepat.,” ungkap Kapolresta Mojokerto.
Meski petugas dari Sub Satgas Preventif Satgas Pangan Polresta Mojokerto menemukan beberapa agen penyalur minyak goreng yang melampaui harga HET, tidak diberikan sanksi. Kapolresta Mojokerto menjelaskan, jika petugas hanya melakukan monitoring dan di wilayah Kota Mojokerto tidak terjadi kelangkaan minyak goreng.
Sementara itu, Kasi Humas menambahkan “Petugas Kepolisian juga akan rutin melakukan pemantauan bulan Ramadhan yang bertujuan untuk memastikan bahwa minyak goreng didistribusikan secara tepat. Karena kita sifatnya monitoring dan Kota Mojokerto tidak terjadi kelangkaan minyak goreng, meski petugas menemukan harga di atas HET”. Tutup IPTU MK Umam. (MK)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..