Silaturahmi Dengan Ketua Karang Taruna, Bhabinkamtibmas Polsek Cikupa Polresta Tangerang Sampaikan P
Demi menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Anggota unit Bhabinkamtibmas Polsek Cikupa Polresta Tangerang Aiptu Nana Mulyana melaksanakan giat anjangsana dan sambang wilayah sekaligus bersilaturahmi dengan warga untuk memberikan himbauan dan pesan pesan kamtibmas kepada warga.
Kegiatan kali ini Aiptu Nana melaksanakan anjangsana dan silaturahmi Kamtibmas sekaligus dialogis dengan Ketua karang taruna Desa Talagasari Sdr. Nunu di kantor Desa Talagasari Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang. Jumat ( 04/03/2022 )
Pada kesempatan tersebut, Aiptu Nana memberikan himbauan dan pesan pesan kamtibmas sekaligus mengajak karang taruna untuk lebih peduli terhadap lingkungan guna terpeliharanya Kamtibmas yang aman dan kondusif.
"Menjaga keamanan dan ketertiban pada dasarnya merupakan tanggung jawab dari seluruh warga masyarakat oleh karena itu warga terutama para anggota karang taruna untuk selalu bersinergi dengan aparat keamanan dalam rangka menjaga dan memelihara kamtibmas,” Ujar Aiptu Nana
Lebih lanjut, Dengan kegiatan silaturahmi tersebut diharapkan Bhabinkamtibmas dapat secara langsung menyerap setiap informasi dari masyarakat sehingga terjalin komunikasi dan sinergitas yang baik.
“Kami berharap, sinergitas ini terus terjalin dan terjaga dengan baik. Sehingga kita bisa bersama sama menjaga dan memelihara Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif." Tutup Aiptu Nana.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..