Kasi Humas Memberikan Arahan Kepada Siswa PKL Untuk Taat Beribadah
bhayangkaranews.com, Mojokerto - Kasi Humas Polresta Mojokerto Menggelar Apel Pagi yang diikuti oleh Siswa PKL yang bertujuan untuk memberikan arahan dan menjelaskan tugas apa saja yang ada di Humas, Selasa (15/02/2022).
Kegiatan ini di pimpin oleh Kasi Humas Polresta Mojokerto IPTU MK Umam yang diikuti oleh siswa PKL dan beberapa Personel Kepolisian bidang Humas.
“Ketika nanti mau masuk sholat kita sholat dulu atau lebih bagus kita adzan ikut membantu marbot masjid,” kata Kasi Humas Polresta Mojokerto IPTU MK Umam.
IPTU MK Umam juga menambahkan agar setiap anggota untuk belajar terus berhasil tidaknya kegiatan atas dasar kemauan diri sendiri.
"Kita itu juga harus belajar dan mencoba hal yang baru tapi harus berdasarkan kemauan sendiri," tuturnya.
Di sela-sela kegiatan apel ada salah satu pendamping siswa PKL yang kebetulan bertemu dengan IPTU MK Umam dan ingin berbincang - bincang mengenai anak didik nya yang PKL di Polresta Mojokerto.
“Setelah kegiatan Koordinasi kita berbincang bincang dengan pembina siswa magang dan dilanjutkan kan diruang kerja Humas," pungkas Umam. (MK/DF)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..