Saat Konfirmasi Wartawan di Bekasi, Malah Mau Dipukul
Bhayangkara News, Bekasi - Salah seorang wartawan Media Online BhayangkaraNews TV, di Kab. Bekasi mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan saat konfirmasi pengerjaan proyek peningkatan jalan di wilayah Desa Cilangkara Kecamatan Serang Baru, ketika meliput. Selasa (09/11) pukul 16:05.
Selain mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan. Wartawan BhayangkaraNews TV, juga hampir di pukul oleh salah seorang pekerja proyek peningkatan jalan tersebut, yang disaksikan oleh warga yang melihat kejadian itu.
Rudiono Pimpinan Redaksi BhayangkaraNews TV, yang juga menjabat sebagai ketua bidang Advokasi dan Hukum Ikatan Wartawan Online (IWO) Kab. Bekasi, menyampaikan kejadian ini menambah panjang daftar kekerasan terhadap wartawan yang terjadi di Indonesia.
"Kami mengecam kekerasan semacam ini dan jelas ini menghalangi kerja jurnalsitik dan sangat penyesalan kejadian ini. Karena dianggap suatu pelecehan terhadap profesi jurnalis," ungkap Rudi.
Saat ini, IWO Kab. Bekasi, melalui Ketua Bidang Advokasi dan hukumnya masih mengumpulkan informasi lebih detail terkait kejadian ini. Namun, Rudi, mengatakan tim advokasi telah dibentuk untuk mendampingi wartawan tersebut.
Rudi berharap nantinya, polisi dapat bekerja secara profesional dalam mengusut kasus ini. Kekerasan terhadap jurnalis atau perlakuan tidak menyenangkan bukan pertama kalinya terjadi. Tutup Rudi. (Tim Redaksi)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..