Kunjungan Kerja Staff kepresidenan di SMPN 2 dan SMUN 4 Kabupaten Tangerang.
Staff Kepresidenan Ibu Erlinda dan Bapak Tri Santoso ( tenaga ahli madya Staff Kepresidenan ) melakukan kunjungan kerja di SMPN 2 dan SMUN 4 Kabupaten Tangerang. Rabu ( 15/09/2021 )
kunjungan tersebut dalam rangka monitoring dan evaluasi pembelajaran tatap muka di sekolah sekolah yang ada Kabupaten Tangerang.
Pada kegiatan tersebut, Ibu Erlinda dan Bapak Tri santoso didampingi oleh Kadis Pendidikan Kabupaten Tangerang Bapak H. Syaifullah, Kapolsek Cikupa AKP. Indra Feradinata,SH.,S.IK. Camat Cikupa Bapak H. Abdullah,S.Sos.,M.SI serta Kepala Sekolah SMPN 2 dan SMUN 4 Kab. Tangerang.
Kunjungan diawali di SMPN 2 Kab. Tangerang yang berlokasi di jalan Mulya asri 2 Kel. Sukamulya Kec. Cikupa. Kegiatan dilakukan dengan mengecek ke setiap ruang kelas dan berbincang dengan siswa perihal pembelajaran tatap muka.
Setelah dari SMPN 2 kemudian dilanjutkan dengan pengecekan pembelajaran tatap muka di SMUN 4 Kab. Tangerang yang berlokasi di Jalan raya Serang Km 14.5 Desa Cikupa Kec. Cikupa Kab. Tangerang dan melakukan pengecekan ke setiap ruang kelas serta berbincang dengan para siswa.
Kunjungan tersebut dalam rangka monitoring dan evaluasi terhadap pemberlakuan pembelajaran tatap muka yang sudah mulai dilakukan di sekolah sekolah khususnya di Kabupaten Tangerang.
Tim Redaksi : Kasi Humas Polsek Cikupa Polresta Tangerang Polda Banten
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..