Ini Langkah Polres Kediri Kota Bantu PKL di Masa PPKM Level 4
Kediriselaludihati.com – Polres Kediri Kota – Pembagian Bansos kepada PKL (Pedagang Kaki Lima) Doho Raya Kota Kediri dipimpin Wakapolres Kediri Kota Kompol Teguh, S.E mewakili Kapolres Kediri Kota AKBP Wahyudi, S.IK, M.H, Selasa27 Juli 2021. Kegiatan dilakukan di Jalan Doho Gang Ade Rima Kota Kediri.
Turut hadir Waka Polres Kediri kota Kompol Teguh Santoso,SE, Kabag Ren Kompol Siti Munawaroh,SH, Kabag Ops Kompol Abraham.S.S.Sos.,SH.MM, Kapolsek Kota Kompol Sugianto, Sos, Kasat Sabhara AKP Mustakim,S.H. Kasubag Humas AKP NI KETUT.S, Duta Vaksin Aji Prasojo,SE,MM, Duta Prokes Evi Merdika dan Paguyuban PKL Doho Raya 50 orang
️
“Syukur Alhamdulillah kita bisa ketemu disini dalam keadaan sehat walafiat. Kami dari Polres Kediri Kota hanya bisa membantu bansos walaupun sedikit jangan dilihat dari harganya namun bentuk perhatian kami kepada komunitas yang terdampak PPKM livel 4 sebagai tali silaturahmi dan semoga mohon Doa dari semua warga disini semoga pademik Covid-19 segera berakhir,” kata Kompol Teguh.
Kegiatan dilanjutkan sambutan dari Duta Vaksin menyampaikan bahwa agar semua warga yang ada disini mengikuti vaksin. Baik vaksin ke 1 maupun vaksin ke 2 supaya daya tahan tubuh kita menjadi kebal terhadap virus Covid-19. Dan semoga warga disini tidak takut dengan adanya vaksin.
Selanjutnya penyerahan bansos kepada PKL (Pedagang Kaki Lima) Doho Raya Kota Kediri sebanyak 50 orang dengan beras 250 kg dan masing-masing menerima masing-masing 5 kg beras dan masker 10 biji. (res|aro)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..