Bhabinkamtibmas Ringinanom Minta Panitia Qurban Antar Daging ke Rumah-rumah warga
Polres Kediri Kota – Bhabinkamtibmas (BKTM) Kelurahan Ngadirejo, Polsek Kediri Kota Polres Kediri Kota, Aipda Sony Nurdiansyah, pada Selasa 20 Juli 2021, pukul 10.00 WIB melaksanakan patroli sambang. Petugas datang ke Masjid dan Mushola Wilayah Kel. Ngadirejo
Bhabinkamtibmas bersama 3 Pilar Keamanan di Kelurahan Ngadirejo dan relawan Posko PPKM Mikro Kelurahan Ngadirejo melakukan sambang Binpolmas Takmir Masjid dan Mushola panitia yang melaksanakan penyembelihan hewan qurban idul adha 1442 H wilayah Kel. Ngadirejo.
Berikan edukasi Ketua Takmir Masjid / Mushola/ Panitia penyembelihan hewan qurban bahwa SOP Selama pemberlakuan PPKM Darurat, Peribadatan di tempat ibadah (Masjid, Mushola, Gereja, Pura, Wihara, Klenteng ) yang dikelola masyarakat, Pemerintah, perusahaan, Ditiadakan Sementara dan kegiatan peribadatan dilakukan di rumah masing2.
Kumandang adzan dan tanda lain tetap dapat dikumandangkan. Pelaksanaan penyembelihan hewan qurban dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan 5M.Pendistribusian daging hewan qurban dilakukan oleh petugas panitia langsung ke tempat tinggal warga yg berhak atau melalui ketua RT.
Di tempat terpisah, BKTM Kelurahan Ringinanom, Polsek Kediri Kota, Polres Kediri Kota, Aipda Bambang Rahmadi R melaksanakan kegiatan serupa. Petugas datang ke Masjid An-Nur, Mushola Al-Furqon Dan (Door to Door) Rumah Warga Yang Berhak Menerima Daging Dari Penyembelihan Hewan Qurban Di Wilayah Kelurahan Ringinanom.
Tiga Pilar Bersama Petugas PosKo PPKM Mikro Kelurahan Ringinanom, Melaksanakan Pemantauan Secara Ketat Kewilayahan Pada Saat Peringatan Hari Raya Idul Adha Masjid An-Nur (Nihil Sholat Idul Adha). Penyembelihan Hewan Qurban 1 Ekor Sapi Yang Dilaksanakan
Di Mushola Al-Furqon. Pembagian Hewan Qurban. Dengan Sistem Door to Door Dikirimkan Oleh Tiga Pilar, Petugas PosKo PPKM Mikro dan Panitia Qurban. Dalam Pelaksanaannya Tetap Memperhatikan Protokol Kesehatan Ketat. Kegiatan Berjalan Dgn Baik, Tertib, Aman Terkendali Dan Tetap Selalu Memperhatikan ProKes 5M Disetiap PelaksanaanNya.
“Jika Ada Informasi Apapun Terkait dengan Kewilayahan Kel Ringinanom, Segera Hubungi Tiga Pilar,” pesan Kasubbag Humas Polres Kediri Kota AKP Ni Ketut S. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..