Wujud Bakti Yayasan Budha Tzu Chi dan Polres Kediri Kota di Masa Pandemi
Polres Kediri Kota - Pemberian bantuan sosial PPKM Darurat Dari Yayasan Budha Tzu Chi kepada Polres Kediri Kota dilakukan di Mako Polres Kediri Kota, Rabu (21/7).
Pemberian bantuan dihadiri oleh Kapolres Kediri Kota AKBP Wahyudi, S.IK, M.H dan juga dihadiri perwakilan TNI guna membantu warga yang terdampak Covid 19 dan meringankan perekonomian Masyarakat di Wilayah hukum Polres Kediri Kota Rabu tanggal 21 Juli 2021, Pukul 08.00 Wib - 08.15 WIB.
“Adapun tujuan kegiatan tersebut adalah memberikan Bantuan Sosial kepada warga untuk meringankan beban ekonomi masyarakat di Kota Kediri di masa pandemi covid-19 serta memberikan semangat meskipun saat ini dalam keterbatasan ekonomi dan tetap harus mematuhi protokol kesehatan,” kata AKBP Wahyudi, S.IK, M.H
Turut hadir dalam kegiatan antara lain Kapolres Kediri Kota AKBP Wahyudi, S.I.K., M.HPJU Polres Kediri Kota. Bhabinkamtibmas dan Babinsa se Kota Kediri. Perwakilan dari Sat Brimob Kediri dipimpin Ipda Ahmad Rois. Perwakilan dari yayasan Budha Tzu Chi Surabaya Valentino dan Anji Putra.
Selanjutnya pada pukul 08.00 wib. Kapolres Kediri Kota Perwakilan dari yayasan Budha Tzu Chi Surabaya memimpin apel pemberangkatan pembagian Bansos di halaman Mapolres Kediri Kota.
Kapolres Kediri Kota memberikan arahan kepada Banbinkamtibmas dan Babinsa se Kota Kediri selaku lini terdepan dalam massa PPKM darurat di massa pandemi covid 19 “ Kita panjatkan puji syukur kepada Allah SWT , kita di beri kesehatan, keselamatan serta nikmat rejeki. Bahwa program ini bekerja sama dengan yayasan Budha Tzu Chi yang sesuai dengan program Polres Kediri bidang operasional yaitu Babat Covid ( Bhabinkamtibmas Bersahabat Cegah Covid 19),” tambahnya.
Ditambahkan Kapolres, sebagaiamana kita ketahui saat ini dalam pelaksanaam PPKM darurat, kita masih melihat saudara kita yang di luar masih kesulitan dalam perekonomian. ita harus bersyukur, saya berharap rekan rekan babinkamtibmas dan babinsa merupakan lini terdepan segala informasi , laporkan situasi real di lapangan.
“Saya yakin rekan rekan babinkamtibmas dan babinsa sudah tahu wilayah masing masing , hari ini merupakan pembagian secara simbolis dan nantinya saya berharap program ini harus sampai ke lapisan yang paling bawah sebagai upaya kita dalam meringankan beban saudara saudara kita yang masih kekurangan dampak pandemi covid 19 saat ini.Kita bekerja sebagai ladang ibadah yang akan di ganti oleh Allah SWT, dan kita bekerja dengan ikhlas.Rekan rekan di lapangan bisa laporan secara berjenjang , jangan sampai bantuan ini tidak tepat sasaran,” pungkas Kapolres Kediri Kota.
Pukul 08.15 Wib. Kapolres Kediri bersama perwakilan dari yayasan Budha Tzu Chi Surabaya memberangkatkan Babinkamtibmas dan Babinsa untuk pembagian Bansos kepada Masyarakat yang terdampak covid 19 di wilayah hukum Polres Kediri Kota.
Adapun untuk paket sembako Bansos (Bantuan Sosial) yang dibagikan sebanyak 1000 paket yang berisi beras masing-maisng 5 Kg.
Pelaksanaan kegiatan berlangsung dalam keadaan aman dan tertib serta tetap mematuhi protokol kesehatan. (res|aro)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..