Pamatwail Polres Kediri Kota Monev ke Posko PPKM Mikro Desa Puhrubuh Semen
Polres Kediri Kota - Bhabinkamtibmas (BKTM) Kelurahan Setono Gedong, Polsek Kediri Kota Aipda Aris Sunarko melaksanakan patroli keliling, pada hari Selasa, 29 Juni 2021, pukul 09.00 WIB. Petugas datang ke Lingkungan RT 02 RW 01.
Bhabhinkamtibmas bersama 3 pilar dan petugas PPKM Mikro laksanakan Penyemprotan Disinfektan di area lingkungan yang terpapar yang sedang menjalani Isolasi mandiri sekaligus memasang banner atau tulisan guna menekan penyebaran virus Corona.
Kemudian petugas melaksanaan himbauan ke warga untuk tetap mematuhi protokol kesehatan ( menjaga jarak, memakai masker, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilisasi kegiatan) mengingatkan kembali supaya tidak kendor untuk mematuhi prokes guna mencegah penyebaran Covid-19.
Di hari yang sama, ada Monev dari Pamatwil Polres Kediri Kota Ipda Triyono ke Posko PPKM Mikro Desa Puhrubuh Polsek Semen. BKTM Puhrubuh Aipda Eko Nur menerima Monev dari pamatwil polres kediri kota Ipda Triyono ke Posko PPKM Mikro Desa Puhrubuh Polsek Semen dalam ke siap siagaan penanganan covid-19.
Serta tetap mematuhi Protokol Kesehatan cegah COVID-19 dengan melaksanakan Adaptasi kebiasaan baru dengan 5M (Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci Tangan, Menghindari Kerumunan dan Mengurangi Mobilitas).
Dalam kegiatan itu BKTM Puhrubuh Aipda Eko Nur anggota polsek semen di wilayah hukum Polsek Semen berlangsung aman dan tertib dan lancar. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..