Kapolres Kediri Kota Ingatkan Bahaya Narkoba di Lingkungan Pesantren
Polres Kediri Kota - Polres Kediri Kota melakukan penyuluhan dan pembekalan bahaya narkoba kepada pengasuh dan santri di Pondok Tangguh Semeru Lirboyo, Rabu (7/4) secara daring dan luring . Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolres Kediri Kota AKBP Eko Prasetyo , SH, S.IK, M.H.
Selain Kapolres Kediri Kota kegiatan juga dihadiri , Wakapolres Kediri Kota , Ketua PCNU Kota Kediri KH. Abu Bakar Abdul Djalil , PJU Polres Kediri Kota, Pengasuh dan santri Ponpes Lirboyo Kota Kediri. Serta seluruh pengasuh dan santri ponpes di Kota Kediri secara virtual/zoom meeting.
“Kapolres Kediri Kota memberikan penyuluhan dan pembekalan tentang bahaya narkoba kepada pengasuh dan santri Pondok Tangguh Semeru Lirboyo di Ponpes Lirboyo Kota Kediri. Kegiatan diikuti seluruh pengasuh dan santri Ponpes di Kota Kediri secara Virtual melalui Zoom Meeting,” kata AKP Ni Ketut S, Kasubbag Humas Polres Kediri Kota.
Ditambahkan Kapolres Kediri Kota menyampaikan tentang bahaya narkoba baik bagi diri pribadi maupun orang-orang di sekitar kita.
“Hal tersebut ditujukan agar para pengasuh dan santri terhindar dari bahaya narkoba. Serta bersama" mencegah narkoba masuk ke lingkungan pondok pesantren khususnya di wilayah Kota Kediri,” tambahnya.
Rangkaian Kegiatan penyuluhan dimulai dengan penyerahan secara simbolis sticker Stop Narkoba oleh Kapolres Kediri Kota. Kegiatan dilanjutkan dengan pembekalan oleh Kasat Narkoba dan Kanit Binmas Polres Kediri Kota tentang bahaya Narkoba. (res|aro)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..