Bhabinkamtibmas Tambibendo Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Lansia
Polres Kediri Kota – Bhabinkamtibmas BKTM Kelurahan Pakelan Polsek Kediri Kota Aipda Beni M. P, S. H, Selasa, 06 April 2021 jam 11.00 WIB melakukan giat sambang di di Klenteng THK Jln. Yos Sudarso Pakelan Kota kediri
Petugas sambang klenteng, bersama 3 pilar melaksanakan bintibmas prokes Covid19 pada ummat Klenteng yang mengikuti kegiatan vaksinasi oleh Dinas Kesehatan. Jika setelah menerima vaksin utk tetap mematuhi prokes covid dg selalu menerapkan 5M . Kegiatan juga dihadiri Kapolsek Kompol Sugiyanto yg berkordinasi dengan pihak panitia pengurus Klenteng , Prayitno, giat berjalan lancar dan aman
BKTM Kelurahan Banjaran Polsek Kediri Kota, Polres Kediri Kota Aipda Andik Yulianto melakukan sambang di Jalan Letjend Suprapto RT.08/RW.09 Kelurahan Banjaran Kota Kediri.
Bhabinkamtibmas bersama 3 pilar dan relawan ppkm mikro melaksanakan sambang dan melepaskan banner tanda isolasi mandiri sekaligus berikan edukasi himbauan kepada warga untuk disiplin patuh protokol kesehatan Covid-19 guna percepatan penanggulangan wabah virus Covid-19 di Kota Kediri.
“Kami sampaikan edukasi penekanan agar selalu mematuhi Protokol Kesehatan, sesuai instruksi Pemerintah, sebagai Implementasi Inpres Nomer 06 Tahun 2020 ttg Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan, disiplin 5 M Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci Tangan dgn sabun, Menghindari Kerumunan dan Mengurangi Mobilitas di Luar Rumah yang tidak penting,” kata AKP Ni Ketut S, Kasubbag Humas Polres Kediri Kota.
Sementara itu di Polsek Mojo, BKTM Desa Tambibendo Aipda Yuke Agus Prasetyo Selasa 06 April 2021 mulai pukul 09.00 WIB - Selesai melaksanakan sambang dan giat vaksinasi lansia yang diikuti sebanyak 300 orang warga desa serta memberikan himbauan utk selalu mematuhi protokol kesehatan dengan menggunakan masker, dan cuci tangan. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..