Blusukan Ke Pasar, Kapolresta Mojokerto Bagikan Masker Dan Hand Sanitizer
Mojokerto - Kapolresta Mojokerto AKBP Deddy Supriadi, S.I.K., M.I.K., bersama Dandim 0815 diwakili Pabung Kodim melaksanakan pembagian masker bersama Tiga Pilar secara dialogis dan humanis dengan menyertakan boneka lantas bermasker di Pasar Prajuritkulon Kota Mojokerto. Senin (08/2/21).
Hari kedelapan ini, Polresta Mojokerto sudah membagikan 16 ribu masker yang dibantu dengan Kodim 0815 dan Pemkot Mojokerto.
“Menindaklanjuti Program Kapolri Pemantapan Dukungan Polri Dalam Penanganan Covid-19, Kita sudah membagikan masker mulai tanggal 1 Pebruari hingga hari ini sudah 16.000 ribu masker diterima berbagai kalangan yang setiap harinya kita bagi sebanyak 2000 masker,” Sebut Kapolresta Mojokerto.
Didalam bagi masker di pasar Prajuritkulon, Kapolresta Mojokerto didampingi Pabung Kodim Mayor Inf Nur Iman serta Kapolsek dan Camat Prajuritkulon sebanyak 2000 masker dan himbau 5M.
“Kami terus mensosialisasikan 5 M yaitu, mengunakan masker, mencuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir, menjaga jarak di atas satu meter ketika berkomunikasi, menjauhi kerumunan, Mengurangi Mobilisasi”
“Selain itu juga, Berbagai kunjungan ke Kampung Tangguh baik dikota dan desa utara sungai kita laksanakan, hingga kemarin bersama rekan TNI dengan gowes serta menyapa masyarakat.” Pungkas Kapolresta Mojokerto
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..