Edarkan Pil Dobel L, Warga Lirboyo Dibekuk Satresnarkoba Polresta Kediri
Polresta Kediri - Ungkap kasus sediaan farmasi jenis pil dobel l dilaksanakan oleh oleh Satresnarkoba Polresta Kediri. Penindakan tegas itu berdasarkan laporan Polisi Nomor: LP-A/04/I/RES.4.3/2021/NKB/SPKT Polresta Kediri , tanggal 20 Januari 2021, Rabu , tanggal 20 Januari 2021 sekira jam 22.00 wib.
Terlapor atas nama Muhammad Arif Maulana (26) pekerjaan buruh lepas, alamat Jalan Semeru Gg. Bima Sakti RT01 RW08 Kelurahan Lirboyo Kecamatan Mojoroto Kota Kediri. Terlapor diamankan di pinggir jalan Tembus Gang I Desa Semen Kecamatan Semen Kabupaten Kediri.
Barang bukti yang diamankan 98 butir pil Dobel L. 1 buah HP merk Evercoss warna hitam dan 1 buah bekas bungkus rokok .
“Pada hari Rabu tanggal 20 Januari 2021 sekira pukul 22.00 WIB sebelumnya saksi petugas mendapatkan informasi jika terlapor diduga sering mengedarkan Narkoba jenis pil Dobel L, setelah dilakukan upaya penyelidikan petugas menangkap terlapor di TKP," ujar Kasat Resnarkoba Res Kediri Kota - AKP Subijanto, S.H.
Pada penguasaan terlapor ditemukan barang bukti berupa pil jenis Dobel L sebanyak 98 butir, selanjutnya petugas membawa terlapor dan barang bukti ke Mapolresta Kediri untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut. Terlapor melanggar pasal 196 UU No 36 tahun 2009 tentang Kesehatan. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..