Bhabinkamtibmas Tempurejo Imbau Pengurus Pesantren Nurul Huda Jalankan Aktivitas dengan Program 3M
Polresta Kediri - Bhabinkamtibmas (BKTM) Kelurahan Setono Gedong, Polsek Kediri Kota, Polresta Kediri Aipda Aris Sunarko melakukan patroli keliling, pada Rabu ,23 Desember 2020 jam 12.30 WIB – selesai. Petugas sambang di Lingkungan Kelurahan Setono gedong gang 4 ,gang 2 dan gang 3.
Bhabinkamtibmas dan 3 pilar melaksanakan kegiatan pemasangan Banner tentang Himbauan menyikapi Surat Edaran Walikota Kediri Nomer 100 tahun 2020 tentang Pencegahan penyebaran Virus Corona di Bulan Desember 2020.
Untuk itu bersepakat bahwa Wisata Religi Mbah Wasil ditutup terlebih dahulu, dari 21 Desember - 02 Januari guna menghindari Kerumunan massa atau orang.
Di tempat terpisah, BKTM Desa Kalirong , Polsek Tarokan, Polresta Kediri sambang rumah RT/RW, Tempat ibadah, Obvit, pemancingan, warkop se-Desa Kalirong.
Lalu, BKTM Kalirong melaksanakan pemasangan tentang himbauan Kamtibmas protokol kesehatan, serta mengimbau warga agar tetap selalu mematuhi protokol kesehatan memakai masker,cuci tangan guna mencegah penyebaran Virus Covid 19.
Di Polsek Pesantren BKTM Kelurahan Tempurejo Aiptu Agus K melaksanakan giat kordinasi dengan anggota Senkom Mitra Polri di Ponpes Nurul Huda RT. 02 RW. 01. Diimbau untuk tetap menyampaikan pesan Kamtibmas ke warga Ponpes Nurul Huda.
"Dihimbau saat pandemik tetap beraktifitas seperti biasa dengan melaksanakan protokol kesehatan sesuai dengan inpres No 6 thu 2020 dan perwali Nomor 32 wajib memakai masker, dan mencuci tangan pakai sabun sebelum/sesudah melakukan kegiatan dan menjaga jarak Guna mencegah penularan virus covid 19 / corona," ujar Kasubbag Humas Kompol Kamsudi. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..