Bersama Satpol PP, Polsek Mojoroto Bagi Masker kepada Warga di Pasar Bandar
Polresta Kediri - Kegiatan Operasi Yustisi Inpres No 06 tahun 2020, Perda No 2 tahun 2020, serta Perwali No 32 tahun 2020 tentang pendisiplinan masyarakat penegakan hukum Protokol Kesehatan dalam pencegahan dan pengendalian Covid19 di Wilayah hukum Polsek Mojoroto. Kegiatan berjalan pada hari ini Jum'at, tanggal 18 Desember 2020, pukul : 14.00 wib s/d selesai.
IPTU SARWO EDI, S.H memimpin kegiatan pendisiplinan masyarakat dan penegakan hukum sesuai Inpres No 06 Tahun 2020, Perda No 02 Th 2020 dan Perwali No 32 tahun 2020 tentang penanganan Covid 19.
Diawali dengan apel kegiatan dipimpin oleh Pawas IPTU SARWO EDI S.H dengan memberikan arahan. "Menindak lanjuti Inpres No 06 Tahun 2020, Perda no 02 Th 2020 dan Perwali 32 thn 2020 , tentang Pendisiplinan masyarakat dan penegakan hukum protokol kesehatan," ujarnya.
Petugas melaksanakan Operasi Yustisi gabungan bersama Sat Pol PP guna pendisiplinan warga masyarakat taat memakai masker guna mencegah penyebaran Covid19.
"Bila menemukan pelanggaran supaya di berikan teguran lisan, teguran tertulis, maupun sangsi sosial yang tegas untuk menanamkan rasa patuh dan disiplin melaksanakan protokol kesehatan," imbuhnya.
Dalam pelaksanaan tugas selalu terapakan protokol kesehatan guna antisipasi terhadap penularan Covid 19. Serta melaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab, humanis, jauhkan sifat arogansi
Hasil Kegiatan berupa, Teguran lisan 25 orang dan membagi masker : 55 buah. Petugas melakukan giat edukasi kepada pedagang dan pembeli yang ada di pasar Bandar, dijumpai banyak yang tidak menggunakan masker dengan benar dan alfa menggunakan masker.
"Kami memberikan masker bagi yang tidak makai masker serta mengganti kepada yang maskernya terlihat rusak / kotor. Selama giat berlangsung aman dan terkendali," kata Kapolsek Mojoroto Kompol Sartana. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..