Luar Biasa, Kapolresta Mojokerto : Gowes Bersama Kapolda Jatim sejauh 83 KM
Kapolresta Mojokerto AKBP Deddy Supriadi, S.I.K., M.I.K bersama PJU dan Komunitas Sepeda GMCC (Gajah Mada Cycling Club) melaksanakan Gowes bersama Kapolda Jatim sejauh 83 KM dari Polda Jatim menuju Wilayah Hukum Polresta Mojokerto.
Terpasang Banner "Selamat datang Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Nico Afinta, SIK, SH, MH beserta Rombongan GST" dalam rangka menyambut Kedatangan Rombongan Gowes Kapolda Jatim di lapangan Apel Maha Patih Gajah Mada Polresta Mojokerto.
"Luar biasa pagi ini, saya gowes bersama beliau (Kapolda Jatim) dan Waka Polda Jatim dan komunitas GST (Gowes Semeru Tangguh) serta GMCC (Gajah Mada Cycling Club) dari Surabaya menuju Kota Mojokerto sejauh 83 KM." Ucap Kapolresta Mojokerto
Sejauh 83 KM, Kapolda Jatim didampingi Waka Polda Jatim dan Kapolresta Mojokerto beserta rombongan GST dengan route start Polda Jatim - Taman Apkasi 26 KM - Polsek Mojosari 25 KM - Polres Mojokerto Kota 17KM. Dalam rangka meningkatkan imun di masa pandemi, dalam giat saat ini masih monitoring dan mengawal pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2020.
Kapolresta Mojokerto menyampaikan, "kegiatan gowes Kapolda Jatim dalam rangkaian menyapa masyarakat dan ucapan terimakasih atas partisipasi masyarakat Mojokerto yang membantu menciptakan situasi Pilkada yang aman, damai, sejuk dan sehat." ucap AKBP Deddy Supriadi
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..