Polsek Tarokan Berikan Sosialisasi Pendisiplinan Prokes Saat Pengamanan Kegiatan
Sebagai upaya Preventif atau pencegahan segala macam gangguan Kamtibmas sekaligus sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid 19 unit Sabhara Polsek Tarokan secara rutin melaksanakan kegiatan Patroli dialogis untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif sekaligus sosialisasi dan juga pendisiplinan protokol kesehatan.
Kegiatan patroli harkamtibmas dan juga dialogis serta pendisiplinan protokol kesehatan tersebut seperti halnya yang dilakukan oleh empat anggota Sabhara Polsek Tarokan polresta Kediri pagi ini mengelar dan melaksanakan patroli Harkamtibmas kesejumlah wilayah sekaligus memberikan teguran kepada warga pelanggar protokol kesehatan. Selasa (20/10)
Kapolsek Tarokan Iprtu Karyawan Hadi menyampaikan bahwa kegiatan patroli dialogis dan pendisiplin Protokol kesehatan kepada warga merupakan kegiatan rutin dari unit Sabhara Polsek Tarokan polresta Kediri terutama di masa pandemi Covid 19 dan hal tersebut dilaksanakan sebagai upaya preventif untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Corona Virus Disease 2019 atau Covid 19.
“Kami pada kegiatan ini melakukan patroli dengan menyisir area publik yang ada diwilayah Polsek Tarokan polresta Kediri dan kami juga mendapati warga yang sedang beraktifitas diluar rumah tidak memakai masker, selanjutkan kami berikan teguran kepada warga yang melanggar protokol kesehatan, selain teguran kami juga memberikan masker dan cara pengunaan masker yang benar,” katanya
Dalam kesempatan tersebut kami juga sosialisasikan tentang Protokoler Kesehatan kepada warga dengan disiplin 3M yaitu selalu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun antiseptik atau handsanitiser serta dalam kesempatan itu juga kami sosialisasi tentang Inpres Nomor 6 tahun 2020 tentang peningkatan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan dalam pencegahan dan pengendalian Covid 19 serta Pergub Nomor 53 tahun 2020 tentang protokoler kesehatan guna untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19
“Kegiatan patroli imbauan dan edukasi protokol kesehatan ini sejalan dengan kebijakan pimpinan Polri dalam rangka pemeliharaan harkamtibmas, dan penguatan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas), dengan meningkatkan kepekaan faktual terhadap situasi global, regional, dan lokal dalam upaya pencegahan pandemi Covid-19,” pungkas Iptu Karaywan Hadi
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..