Tim Gabungan Polresta Kediri, TNI, Satpol PP dan BPBD Ikuti Launchig Tim Pemburu Pelanggar Protkes
Polresta Kediri - Polresta Kediri mengadakan Launcing Tim Pemburu Pelanggar Protokol Kesehatan Covid-19. Kegiatan dalam rangka Operasi Yustisi Penegakan Hukum Protokol Kesehatan.
Kegiatan Pada hari Rabu, 16 September 2020 pukul 19.30 WIB, bertempat di Mako Polresta Kediri telah dilaksanakan Launcing Tim Pemburu Pelanggar Protokol Kesehatan Covid-19 dalam Rangka Operasi Yustisi Penegakan Hukum Protokol Kesehatan.
Launching dipimpin oleh oleh Kapolresta Kediri yang diikuti oleh Personil gabungan TNI, Polri, Satpol PP beserta BPBD Kota Kediri.
Tim pemburu pelanggar protokol kesehatan Covid-19 yang dibentuk tersebut akan berkeliling di wilayah hukum Polresta Kediri dan menindak masyarakat maupun pelaku usaha yang melanggar protokol kesehatan.
“Tujuan untuk menekan penyebaran covid-19 serta membuat pelanggar protokol kesehatan jera,” Kapolresta Kediri AKBP Miko Indrayana, S.I.K. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..