Bhabinkamtibmas Sendang Sambang Industri Pembuatan Pati dari Ketela
Polresta Kediri – Polsek Banyakan, Polresta Kediri melakukan kegiatan di Kampung Tangguh Semeru, pada Minggu tgl 30 Agustus 2020 Jam 07.00 WIB.
Ada tiga lokasi yang menjadi sasaran yakni : Kampung Tangguh Ds.Maron, Kampung Tangguh Ds.Sendang, Kampung Tangguh Ds.Parang
Kegiatan KTS Desa Maron : BKTM Desa Maron Aiptu Ahmad Winarso bersama Pemerintah Desa Maron serta warga masyarakat melaksanakan kegiatan kerja bakti pembuatan jembatan akses kesawah di Sungai Bendokrosok Dsn.Geneng RW 06 Desa Maron. Pembuatan jembatan dikandung maksud petani ke sawah lebih dekat serta mempermudah menggakut hasil pertanian.
Kegiatan KTS Desa Sendang, Unit Patroli Aiptu Sunarto dan Brigadir Anang giat sambang pada Home Industri pembuatan Pati dari ketela di KTS Ds.Sendang sebagai upaya warga mengurangi pengangguran serta sampaikan pesan agar menjaga kebersihan.
Kegiatan KTS Desa Parang : Brigadir Gaguk beserta Brigadir Agus.P sambang pada warga Kampung Tangguh Ds.Parang dan membantu proses pengeringan ketela hingga menjadi bahan siap konsumsi untuk meningkatkan ketahanan pangan.
“Selama kegiatan berjalan dengan aman, lancar dan terkendali,” ujar Kapolsek Banyakan, AKP Priyono. (res/an)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..