Santri Bata-Bata Raih Medali Emas dalam Bidang Bela Diri Taekwondo Tingkat Nasional
Surabaya - Salah satu santri Pondok Pesantren Mambaul Ulum Bata-Bata (PP. Muba), Pamekasan meraih medali emas dibidang bela diri taekwondo tingkat nasional pada ajang kompetisi Poomsae Championship Live With Zoom yang digelar selama dua hari mulai hari Sabtu-Ahad (22-23/08/2020).
Kompetisi bela diri taekwondo yang diadakan oleh Unicef Sportina bekerjasama dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI ini, diikuti kurang lebih 550 peserta atlet dari seluruh Nusantara.
Muh. Idris yang merupakan salah satu santri aktif di PP. Muba sekaligus menjadi atlet Taekwondo Dojang di pondoknya telah mampu mengharumkan nama baik pesantren dibidangnya.
“Saya sangat besyukur dan merasa sangat bangga atas keberhsilan ini, selain itu saya juga sangat bangga dapat mengharumkan nama Pondok saya ini (PP. Muba, red) di bidang bela diri Taekwondo khsusnya di tingkat nasional.” Ucap idris saat ditanya awak media.
Idris pun berharap, bahwa nama baik pesantren yang ia tempuh tidak hanya harum di tingkat nasional melainkan ia menginginkan akan memperkenalkan ketingkat Internasional.
“Kalau saya diberi kesempatan, saya ingin memperkenalkan keseluruh dunia, tidak hanya di Indonesia saja.” Pungkasnya.
Sejak dari dulu Pondok Pesantren Mambaul Ulum Bata-Bata yang dikenal salah satu pesantren salaf di Madura, memang tidak asing lagi dengan prestasi yang diraih oleh para santrinya. Bahkan sepekan sebelum dari Idris menurehkan prestasinya dalam bidang bela diri, PP. Muba telah memborong 29 trofi dalam bidang MTQ tingkat Kabupaten. (F*)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..