Patroli Dialogis Polsek Prajuritkulon di Perum Singgasana Regency Dan Aloon-aloon Kota Cegah 3C
Polresta Mojokerto – Selain untuk memastikan bahwa situasi kamtibmas tetap aman kondusif, unit Patroli Polsek Prajuritkulon Polresta Mojokerto melaksanakan kegiatan patroli dialogis di kawasan pertokoan Jalan Mojopahit.
Sebagaimana yang dilaksanakan oleh Aiptu Roy Kurniawan dan Aipda Toton Wiyono yang mengawaki Patroli 822 Polsek Prajuritkulon pada Minggu (07/06/2020) melakukan patrol dialogis di Perum Singgasana Regency dan di Aloon-aloon Kota Mojokerto.
Kepada Satpam dihimbau agar selalu waspada terhadap orang-orang yang mencurigakan, awasi betul kendaraan bermotor baik Roda 2 maupun Roda 4 yang keluar masuk di perumahan.
Selain tatap muka dan dialogis dengan tukang parkir juga menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas terkait Protokol Kesehatan dan upaya Cegah penyebaran Covid-19.
Pemerintah pusat dan daerah telah mengeluarkan banyak kebijakan demi mencegah penyebaran Covid-19. Mari bantu lawan corona dengan mentaati setiap kebijakan pemerintah dan mendukung setiap upaya yang dilakukanya.
Polri senantiasa siap mendukung penuh setiap langkah kebijakan pemerintah dalam penanggulangan Covid-19, mari bersatu-padu bersama pemerintah untuk saling memberikan semangat dan membantu memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.
“Dengan sengaja kami hadir, berbuat semoga bermanfaat bagi masyarakat” ungkap Kapolsek Prajuritkulon Kompol M Puji (kat/hms).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..