Jatim Sehat dengan Tik Tok Senam Cuci Tangan Bersama Tiga Pilar
Bhayangkaranews.com, Surabaya - Menanggapi adanya virus corona COVID-19, Forkopimda Jawa Timur mulai Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Luki Hermawan, Pangdam V Brawijaya Mayjend TNI Wisnoe PB hingga jajarannya kompak mencontohkan gerakan mencuci tangan yang bersih dan benar.
Dipusatkan di Monumen Perjuangan Polri ini, Forkopimda Jawa Timur menggelar kampanye pola hidup sehat kepada ribuan masyarakat kota Surabaya mulai dari pelajar, mahasiswa, ojol, paguyupan, dan komunitas..
Larut dalam kegembiraan dihari minggu yang ceria, Gubernur Jatim Bersama Forkopimda mencontohkan gerakan mencuci tangan yang bersih dan benar. Kegiatan pencanangan Gerakan #JatimSehat diberikan pelayanan pengamanan dari Polrestabes Surabaya dan Polda Jatim ini berlangsung aman di Monumen Polri Jalan Raya Darmo, Minggu (8/3) pagi..
Forkopimda Jawa Timur tersebut melakukan enam langkah gerakan mencuci tangan yang bersih dan benar sesuai anjuran kesehatan. Uniknya, gerakan tersebut diiringi dengan musik ala TikTok yang saat ini sedang digandrungi oleh penggemar media sosial..
Khofifah mengatakan bahwa betapa pentingnya menjaga kesehatan, termasuk masyarakat harus hidup sehat dan tidak panik dengan isu wabah corona yang telah meluas dibeberapa negara termasuk di Indonesia..
“Penting fikirannya sehat, penting perilakunya sehat, penting pola hidupnya sehat, penting pergaulannya sehat, mudah-mudahan masyarakat Jawa Timur sehat semua,” ucap Khofifah..
Gubernur Jatim mengajak Kapolda Jatim, Pangdam V/Brawijaya dan Kapolres Jajaran termasuk Kapolrestabes Surabaya serta seluruh masyarakat yang hadir untuk memperagakan praktek cara cuci tangan yang benar..
Sebab menurut keterangan salah seorang Dokter spesialis yang sedang bertugas di RS. DR. Soetomo Surabaya mengatakan pencegahan pertama yang perlu dilakukan dengan rajin cuci tangan setiap saat dan menjaga pola makan dan hidup sehat..
#JatimSehat ini digelar secara serentak di tiap kabupaten dan Polres, Untuk Polrestabes Surabaya sendiri menjadi tuan rumah dan bergabung bersama Gubernur Jatim, Kapolda dan Pangdam V Brawijaya.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..