Kapolsek Jombang Hadiri Yasinan di Ponpes Al Aziziyah Denanyar
Polres Jombang- Guna memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat agar tetap aman dan kondusif baik di pemukiman warga, obyek vital, perkantoran maupun pertokoan.
Kepolisian Sektor Jombang Polres Jombang secara rutin melaksanakan patroli harkamtibmas dan sambang warga untuk mencegah terjadinya tindak pidana serta segala bentuk gangguan Kamtibmas.
Seperti pada hari Minggu (01/02/2020) pukul 21.00 wib, Kapolsek Jombang AKP Wilono menghadiri Yasin Tahlil Kh Abdul Aziz di Ponpes Al Aziziyah Denanyar Jl. Laksda Adisucipto VII/ 1 Denanyar Jombang Peringatan Seribu Hari KH. Andul Aziz Masyhuribdan Haul Masyayikh PP Al-Aziziyah Denanyar Jombang ( Nur Azizah Aziz Bisri ).
Hadir dalam kegiatan tersebut Pengasuh Ponpes Al-Aziziyah Denanyar KH. Abdul Muiz Bin Abdul Aziz, Lc dan beberapa pengasuh Pondok besar dan Peaantren di Kota Jombang, Danramil 0814/01 Jombang Kapten Inf. Nasrullah dan Kapolsek Jombang AKP Willono serta Alumni Ponpes Al-Aziziyah Denanyar Jombang dan seluruh santri dan warga sekitar 700 orang.
” Mari kita bersama sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing sehingga lingkungan kita tetap aman dan nyaman serta kondusif, galakkan Poskamling untuk mencegah tindak pidana dan selalu jalin silaturahmi dengan umat beragama”, ujarnya.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..